PEGAWAI DINAS PENDIDIKAN TERKENA OTT KASUS PUNGLI SERTIFIKASI GURU
Judul : PEGAWAI DINAS PENDIDIKAN TERKENA OTT KASUS PUNGLI SERTIFIKASI GURU
link : PEGAWAI DINAS PENDIDIKAN TERKENA OTT KASUS PUNGLI SERTIFIKASI GURU
Assalamu'alaikum wr.wb. selamat malam dan salam sejahtera untuk guru-guru seluruh indonesia dimanapun anda berada....
sangat penting untuk diketahui berikut adalah informasi terbaru infokemendikbud.com tentang Pungli Sertifikasi Guru, Pegawai Dinas Pendidikan Terkena OTT.
Tim Saber Pungli Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Sumsel melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap petugas sertifikasi guru Dinas Pendidikan Sumatera Selatan di kantor Dinas di Jalan Kapten A Rivai, Palembang, Kamis, 20 Juli 2017. Pegawas Dinas Pendidikan ini diduga melakukan pungli terhadap guru yang mengurus sertifikasi.
Direktur Ditreskrimum Polda Sumsel, Kombes Prasetijo Utomo, menjelaskan timnya mendapatkan informasi bahwa beberapa guru saat mengumpulkan data tunjangan profesi guru di ruang sertifikasi harus memberikan uang kepada petugas sebagai pelicin dalam pengurusan administrasi. “Amplop itu berisi uang-uang pecahan seratus ribu,” ujarnya.
Tim Saber Pungli Polda Sumsel menyita uang 16, 5 juta. “Sejumlah barang bukti sudah diamankan, berupa amplop, laptop, handphone dan dokumen lainnya. Termasuk petugas Disdik berinisial A, staf bidang Pendidik dan Tenaga Pendidikan Disdik Sumsel,” kata Prasetijo.
Pasca terjadi OTT di salah satu ruangan yang digunakan untuk mengurus sertifikasi, kenaikan pangkat berkala, pengumpulan data penilaian guru-guru di Disdik Sumsel itu, proses sertifikasi guru ditutup sementara.
Kapolda Sumsel, Irjen Agung Budi Maryanto mengatakan akan melakukan pemeriksaan terhadap Kepala Dinas Pendidikan Sumsel, Widodo juga kepala bidang lainnya.“Kita akan petakan aliran dana itu sampai ke mana,” ujarnya.
Pegawai berinisial A akan diperiksa dan statusnya masih sebagai terperiksa dan akan ditetapkan sebagai tersangka atau tidak setelah 1x24 jam. “Alat buktinya sudah cukup,” kata Irjen Agung Budi Maryanto.
Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin langsung memanggil Kepala Dinas Pendidikan Widodo menyusul OTT itu. Alex menyayangkan terjadinya pungli itu.
Sumber : http://ift.tt/1QXXupM
Demikian berita dan informasi terkini yang dapat kami sampaikan. Silahkan like fanspagenya dan tetap kunjungi situs kami di http://ift.tt/2jZtAUP . Kami senantiasa memberikan berita dan informasi terupdate dan teraktual yang dilansir dari berbagai sumber terpercaya. Terima Kasih atas kunjungan anda semoga informasi yang kami sampaikan ini bermanfaat.
Sekianlah artikel PEGAWAI DINAS PENDIDIKAN TERKENA OTT KASUS PUNGLI SERTIFIKASI GURU kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
PEGAWAI DINAS PENDIDIKAN TERKENA OTT KASUS PUNGLI SERTIFIKASI GURU
Anda sekarang membaca artikel PEGAWAI DINAS PENDIDIKAN TERKENA OTT KASUS PUNGLI SERTIFIKASI GURU dengan alamat link https://gs-infoku.blogspot.com/2017/07/pegawai-dinas-pendidikan-terkena-ott.html